. Pilkada Samosir 2024, Duet Vandiko -Martua Sitanggang Jilid Dua Tak Lagi Direspon Masyarakat

Pilkada Samosir 2024, Duet Vandiko -Martua Sitanggang Jilid Dua Tak Lagi Direspon Masyarakat

Menuju Jilid II Pilkada Samosir 27 November 2024.

Ir Edison Sinaga (Ketum PPTSB Pusat) Berpeluang

Samosir, S24-Jelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024, kini sudah muncul sejumlah kandidat bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Samosir Periode 2025-2030. Salah satu pasangan calon yang disebut-sebut melanjutkan periode kedua adalah Vandiko Timoteus Gultom- Drs Martua Sitanggang. Namun paslon ini sejak dilantik tidak akur sepanjang menjabat sehingga kini sudah tak lagi menarik simpatik warga Kabupaten Samosir.

Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Samosir Periode 2020-2024, Vandiko Timoteus Gultom- Drs Martua Sitanggang selama kepemimpinan mereka terkesan hanya mementingkan kelompok dan pribadinya. Jauh dari harapan masyarakat Samosir saat keduanya berjanji "manis" untuk membangun kesejahtareana warga Samosir. 

Menanggapi Pilkada Samosir November 2024, Bungaran Sitanggang, SH MH, pemerhati Samosir berpendapat, kini ada 4 BACALON BUPATI SAMOSIR 2024 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan, November 2024. 

"Beberapa kandidat telah mempersiapkan diri untuk tampil menjadi kontestan. Kabupaten Samosir misalnya, dikabarkan ada 4 kandidat yang bakal bertanding. Pertama, Vandiko Timoteus Gultom, Edison Sinaga, Jimson Sitanggang dan Freddy Sutumorang," kata Bungaran Sitanggang.

Disebutkan, keempat bakal calon ini belum satu pun yang sudah mendapat dukungan dari Partai. Kemungkinannya, Nasdem dan Garindra akan mengusung, Vandiko, PDIP dan PKB dikabarkan akan mengusung Edison Sinaga (Ketum PPTSB Pusat), sementara, Demokrat, Golkar dan perindo bisa jadi satu koalisi untuk Freddy atau Jimson Sitanggang, tergantung pendekatan dan visi misinya. 

Kandidat bakal calon Bupati Samosir Periode 2025-2030. (Foto: Asenk Lee Saragih) 

"Vandiko- Martua, konon kabarnya hendak maju periode ke 2. Jika ini benar maka dipastikan,  partai Nasdem, Gerindra, Demokrat dan Perindo akan berkoalisi untuk mengusungnya. Andai ini bisa terjadi, menurut jalkulasi politik akan sulit meraih kemenangan, selain pasangan ini sejak dilantik kurang harmonis, mengakibatkan kekecewaan massanya Raja Sitempang, se Kabupaten Samosir terjadi," kata Bungaran Sitanggang. 

Menurut Bungaran Sitanggang, selain keharmonisan antara Bupati dan Wakil Samosir itu juga diduga juga masyarakat Samosir umumnya kecewa akibat ketidak konsistenan Vandiko atas janji janji politiknya yang tidak terlaksana. Hal ini terbukti melalui suara netizen di media sosial maupun grup WA disamping TTR yang dianggap merusak moral pemilih.
 
Disebutkan, Edison Sinaga, Freddy Situmorang dan Jimson Sitanggang, selain belum teruji, selama ini dinilai tidak ada perbuatan apa pun di Samosir kecuali Jimson Sitanggang, dengan konsep ekonomi kerakyatannya. 

"Kita tunggu tanggal mainnya. Mari menimang-nimang dan memperhatikan visi dan Misi mereka untuk Samosir,"pungkas Bungaran Sitanggang, SH MH.  (S24-AsenkLeeSaragih)

Berita Lainya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama